KONFIGURASI WEB SERVER

Nama : Rima dwi safitri 
Kelas : XI TKJ A 


Web server adalah sebuah software (perangkat lunak) yang memberikan layanan berupa data. Berfungsi untuk menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien atau kita kenal dengan web browser (Chrome, Firefox). Selanjutnya ia akan mengirimkan respon atas permintaan tersebut kepada client dalam bentuk halaman web.
Sebelum kita melakukan WEB SERVER ini pastikan kita sudah mengkonfigurasi DNS. 

Alat dan bahan :
•Laptop
•Aplikasi Wmware 
•Aplikasi PuTTY
•PNETLAB  

Langkah-langkah : 
1. Langkah pertama masuk ke aplikasi PuTTY untuk melanjutkan konfigurasi, pastikan kita masuk kedalam root dengan cara ketik sudo -i lalu masukkan password yaitu admin , masuk kedalam direktori etc bind ketik cd /etc/bind, jika sudah masuk kedalam direktori tersebut kita ls untuk melihat isi file tersebut, ketik perintah nano belajar.


2. Tambahkan nama domain www IN A 172.18.0.28, ctrl x, y, enter untuk menyimpan.


3. Selanjutnya saya akan restart bind9 dengan ketik perintah systemctl restart bind9.service dan lihat statusnya dengan cara systemctl status bind9.service, dan status pada gambar tersebut sudah running atau aktif.


4. Saya akan melakukan pengujian ping pada www.belajarrima.net.


5. Kemudian kita akan menginstal paket apache2, apache adalah salah satu aplikasi web server default yang bisa diinstal dengan mudah di semua operating system linux, fungsinya sebagai jembatan antara server dan browser, sehingga website atau aplikasi di server dapat kita akses melalui web browser. 


6. Langkah selanjutnya kita masuk kedalam direktori sites-avaible/ lalu ketik ls untuk melihat isi file. Kemudian copy file 000-default.conf dengan perintah cp 000-default.conf, ls untuk melihat apakah sudah tercopy atau belum file tersebut. 



7. Berikutnya edit file pada nano belajar.conf Lalu kita ubah domain namenya menjadi domain name yang sebelumnya yaitu www.belajarrima.net. 



8. Setelah itu kita pindah direktori html dengan cata cd /var/www/html/ lalu masuk ke dalam file index.html dengan cara nano index.html. Pada bagian <title> kita ubah menjadi nama masing-masing atau bebas, jika sudah ctrl x, y, enter.




9. Lalu langkah berikutnya yaitu mengaktifkan belajar.conf dan menonaktifkan site default, dengan perintah dibawah ini.


10. Restart pada paket apache2.


11. Kemudian pindah ke ubuntu desktop rima pilih connect dan pilih ok. Jika sudah pilih opsi system tools>mate terminal, lalu ketik perintah ifconfig eth1.




12. Sebelum kita mengedit di resolv.conf pastikan kita sudah masuk kedalam root dengan cara sudo -i masukkan password admin, baru masukkan perintah nano /etc/resolv.conf, Tambahkan nameserver (28.28.28.1) dan search nama domain yang di DNS (belajarrima.net). 



13. Selanjutnya melakukan ping ke web dengan ketik perintah ping www.belajarrima.net.


14. Setelah itu buka chrome lalu ketik domain kita yaitu belajarrima.net, jika hasilnya seperti ini maka konfigurasi apache sudah berhasil.


15. Aktifkan apache2 dengan menggunakan perintah systemctl stop apache2 dan cek status menggunakan systemctl status apache2, pastikan status inactive.


16. Lakukan install nginx dengan menggunakan perintah apt install nginx, ketik y untuk melanjutkan instalasi.


17. Pastikan sudah didalam direktori /var/www/html lalu kita pindahkan index.html dengan menggunakan perintah mv index.html /var/www/ ls untuk melihat file tersebut.


18. Restart paket nginx dengan perintah /etc/init.d/nginx restart, cek statusnya juga dengan perintah /etc/init.d/nginx status. Pastikan sudah active. 


19. Langkah terakhir kita verifikasi pada chrome belajarrima.net, jika tampilan seperti dibawah maka sudah berhasil.


Komentar